Kreasi Bunga Dari Sedotan Bekas, Cantik Banget!
Kerajinan tangan merupakan salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mengasah kekreativitasan dan membatu mengembangkan imajinasi.
Selain itu, kerajinan tangan juga dapat membantu mendaur ulang kembali barang-barang yang sudah tidak layak pakai menjadi sebuah benda yang bernilai seni yang cukup tinggi, tak jarang bisa sampai mendatangkan keuntungan juga.
Baca juga: Ciri-ciri Tari Klasik dan Jenisnya
Selain digunakan untuk kreasi tangan, sedotan ini bisa dijadikan mainan berupa evil stik.
Ada begitu banyak barang bekas yang dapat dijadikan menjadi sebuah kerajinan tangan, salah satunya adalah bahan sedotan bekas yang dapat diolah menjadi bentuk bunga yang cantik.
Bahan-bahan yang diperlukan saat proses pembuatannya juga tidak sulit, kamu hanya memerlukan beberapa alat pembantu, seperti gunting, lem, hingga jarum dan benang.
Namun, apa bila kalian ingin membentuk kreasi bunga dari sedotan yang lebih cantik, maka kalian dapat menambahkan beberapa tambahan peralatan yang mendukung.
Lantas, bagaimana sih cara membuatnya? Yuk langsung simak penjelasan berikut ini.
1. Bunga Anggrek Warna-Warni
- 1 buah sedotan pink
- 1 buah sedotan putih
- 1 buah sedotan kuning
- Gunting
Cara membuat bunga dari sedotan:
- Gunting sedotan pink menjadi 3 bagian sama panjang,
- Gunting sedotan putih menjadi 4 bagian sama panjang,
- Gunting sedotan kuning menjadi 6 bagian sama panjang,
- Kemudian gunting sedotan kuning sesuai pola, dan juga sedotan pink dan putih gunting sesuai pola.
- Serut semua lembaran sedotan
- Susun putik (sedotan kuning), kelopak putih, lalu kelopak pink.
2. Bunga Anggrek 1 Warna
Bahan-bahan:
- 4 buah sedotan kuning
- Gunting
- Benang
- Jarum
- Lem
Cara membuat bunga dari sedotan:
- Gunting sedotan menjadi 4 bagian sama panjang,
- Sejajarkan bagian-bagian sedotan,
- Siapkan benang yang telah diikat pada jarum,
- Rangkai sedotan dengan benang pada bagian tengah,
- Kemudian kencangkan hingga berbentuk lingkaran atau bunga, simpul mati.
- Pada setiap ujung sedotan, gunting diagonal
- Ulangi langkah 1-6 sebanyak 5 kali
- Lalu tumpuk jadi satu
- Tambahkan kertas warna coklat pada bagian tengahnya
- Selesai. Kamu juga bisa menggunakan warna hitam agar terlihat persis seperti bunga Anggrek Hitam yang menawan dan elegan.
3. Bunga Mawar
Bahan-bahan:
- 1 buah sedotan pink
- 1 buah sedotan putih
- 1 buah sedotan merah
- Lem
- Gunting
Cara membuat bunga dari sedotan:
- Gunting vertikal pada ujung sedotan sepanjang 4 cm, dipotong ke samping secara diagonal.
- Pada bagian bawah, gunting kecil.
- Bagian atas yang telah dipotong tadi kemudian digulung menjadi tangkai,
- Kemudian bagian yang tidak tergunting tadi, digulung mengelilingi tangkai. Gulung dengan rapi
- Setelah sedotan habis digulung, jangan lupa memberi lem pada bagian akhirnya
- Ulangi langkah 1-5 hingga kamu bisa membuat sebuah buket bunga mawar dari sedotan.
4. Bunga Teratai
Bahan-bahan:
- 12 Sedotan dengan berbagai warna
- Kawat
- Gunting
- Lem
- Benang
- Jarum
Cara membuat bunga dari sedotan:
- Bagi 4 sisi sedotan yang telah disiapkan. Gunting sedotan 2/3 dari ukuran, dimulai dari bawah
- Gunting bagian ujung sedotan sampai membentuk lancip dengan panjang kurang lebih 1/3 panjang sedotan. Ujung ini dijadikan patokan agar setiap sisi sama panjang.
- Buka guntingan yang sudah dibentuk menjadi kelopak dan lipat keluar mengikuti garis.
- Lipat kembali sisi pangkal kelopak bunga, panjangnya 1/3 dari ukuran sedotan. Tusuk bagian pangkal sedotan menggunakan jarum sampai semuanya rapat.
- Masukkan kawat dari ujung jarum berlubang. Pindahkan kelopak bunga satu persatu sampai semuanya berada di kawat.
- Ikat kelopak menggunakan benang, lalu serut sampai kelopaknya menyatu.
- Tambahkan putik di atas kelopak.
Comments
Post a Comment